Wednesday, March 17, 2010

Bab 1 Awal Perjalanan

JAKARTA, Tertarik juga saya untuk membuat blog, berbagi cerita dan menyimpan cerita.

Saya hanyalah seorang pemanjat tower yang mengerjakan proyek BTS GSM dari Sabang sampai Marauke. Dimulai tahun 1992 ketika saya diterima di STM Telkom Sandhy Putra Jakarta. Pada saat itu kami satu atap dengan Diklat PT. Telkom di Tomang Jakarta Barat, dan kami angkatan pertama yang terdiri dari anak-anak seluruh Indonesia yang memiliki cita-cita mengangkat derajat sosial orang tua kami. Sebuah kebanggaan bagi setiap orang tua yang anak-nya diterima di STM Telkom.

Saya ingat kalimat Alm. Bapak Cacuk S. saat itu Dirut Telkom berkata, "satu dolar yang saya tanam untuk kalian, sepuluh tahun lagi akan menjadi seribu dolar".

Dari sanalah perjalanan suka duka dimulai, dengan keringat dan air mata.